Asal Usul Desa Tegalgubug, Tempat Beristirahat Ki Suro dalam Mengantar Calon Istri Sunan Gunung Jati

- 29 Juni 2022, 10:00 WIB
Kantor Desa Tegalgubug
Kantor Desa Tegalgubug /Fazriel Dhany/

Baca Juga: Asal Usul Desa Watu Belah Cirebon, Batu Persembunyian Ki Patih Manik yang Terbelah Dua

Ki Suro mendapat jamuan istimewa dari Ki Pancawala, di tengah jamuan tersebut, Ki Suro terpesona melihat putri Ki Pancawala yang bernama Nyi Mas Ratu Antra Wulan.

Ki Suro tertarik ingin menjadikan Nyi Mas Ratu Antra Wulan sebgai pendamping hidupnya.

Namun sayang, sebelum isi hatinya diutarakan, Ki Pancawala sudah memiliki maksud ingin menjadikan putrinya sebagai istri Sunan Gunung Jati.

Permintaan tersebut disampaikan kepada Ki Suro agar mau mengantarkan putrinya ke Kesultanan Cirebon untuk dijadikan istri Sunan Gunung Jati.

Dengan berat hati, Ki Suro membawa Nyi Mas Ratu Antra Wulan untuk dibawa ke Kesultanan Cirebon.

Dalam perjalanan, kemudian Ki Suro dan Nyi Mas Ratu Antra Wulan beristirahat menghilangkan rasa letih di sebuah gubug kecil di tengah hutan belantara.

Baca Juga: Hilangnya Pusaka Mbah Kuwu Sangkan di Sungai, Menjadi Asal Usul Desa Cisaat

Setelah tubuh kembali segar, mereka kembali melanjutkan perjalanan menuju Kesultanan Cirebon.

Setelah sampai di Keraton Cirebon, Ki Suro menyerahkan Nyi Mas Ratu Antra Wulan dan menyampaikan amanat Ki Pancawala kepada Sunan Gunung Jati.

Halaman:

Editor: Fazriel Dhany

Sumber: Kitab Laygesta


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah