Almarhum Eril Dikebumikan Senin 13 Juni 2022 Pukul 11.00 WIB, Warga Boleh Ziarah Kubur Usai Prosesi Pemakaman

- 13 Juni 2022, 06:00 WIB
Jenazah almarhum Emmeril Khan Muntadz atau Eril saat tiba di Gedung Pakuan, Kita Bandung, Minggu 12 Juni 2022
Jenazah almarhum Emmeril Khan Muntadz atau Eril saat tiba di Gedung Pakuan, Kita Bandung, Minggu 12 Juni 2022 /Biro Adpim Jabar/

KLIK CIAYUMAJAKUNING - Sejak jenazah almarhum Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril tiba di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Minggu 12 Juni 2022 sekitar pukul 20.00 WIB, sejumlah pelayat hingga tengah malam terus berdatangan.

Mereka sengaja datang untuk bertakziah dan mendoakan almarhum Eril putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Terlihat Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa hadir untuk mendoakan almarhum Eril.

Kemudian, Wali Kota Bogor juga hadir, para ustad, kiyai dan ulama juga tampak hadir bertakziah dan mendoakan almarhum Eril.

Baca Juga: Lazio Dapat Tawaran dari Kubu Luis Suarez, Dries Mertens Masih dalam Bidikan

Tidak luput, warga di sekitar Jalan Cicendo dan Kota Bandung pada umumnya juga hadir di Gedung Pakuan Rumah Dinas Gubernur.

Kedatangan jenazah dan rombongan dari Jakarta lebih cepat dari yang dijadwalkan.

Setibanya di Gedung Pakuan, Bandung, jenazah ditempatkan di ruang tengah rumah dinas.

Warga berdesak-desakan untuk melihat langsung kedatangan jenazah dan berbaur dengan para jurnalis yang setia menunggu kedatangan Eril.

Baca Juga: MIS Foundation dan OCI Siap Berkolaborasi dalam Menginisiasi Program Berbasis Sosial Kemanusiaan

Halaman:

Editor: Marga Ajani Nawa

Sumber: Humas Jabar


Tags

Terkait

Terkini

x