Lokasi Kecelakaan Bus Pariwisata, Tidak Ada Bekas Pengereman, Minim Lampu Penerangan

- 25 Juni 2022, 13:10 WIB
Bus pariwisata kecelakaan di Rajapolah, Tasikmalaya
Bus pariwisata kecelakaan di Rajapolah, Tasikmalaya /Hasil Tangkap Layar

KLIK CIAYUMAJAKUNING - Kecelakaan bus pariwisata di Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, menyebabkan 3 orang meninggal dunia.

Bus pariwisata City Trans Utama dengan nomor polisi B 7701 TGA yang dikemudikan Dedi Kurnia Ilahi itu, melaju dari arah Bandung menuju Pangandaran.

Namun nahas, bus pariwisata mengalami kecelakaan di Rajapolah, tepatnya di Jalan Raya Jamanis, Kecamatan Rajapolah Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu dini hari, 25 Juni 2022.

Menurut pengakuan sopir bus kepada polisi, sopir hilang kendali dan masuk ke kiri jalan karena mengantuk.

Baca Juga: Bus Pariwisata CPU Pengangkut Siswa SD Negeri Sayang Jatuh Ke Jurang, 4 Orang Meninggal Dunia

“Sesampainya di tempat kejadian, pengakuan sementara pengemudi dalam keadaan mengantuk sehingga kendaraan tersebut hilang kendali mengarah ke kiri kemudian terperosok kedalam jurang sedalam kurang lebih 10 (sepuluh) meter,” ujar Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan didampingi Plt Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Tasikmalaya Kota, Iptu Soni Alamsyah SH.

Akibat kecelakaan itu, dari 59 penumpang, sebanyak 3 orang meninggal dunia. Sedangkan 56 lainnya mengalami luka-luka.

“Tidak terdapat goresan pengereman di TKP,” ujarnya.

Baca Juga: Jemaah Haji Kota Cirebon ke Tanah Suci Tanggal 28 Juni 2022

Halaman:

Editor: Fazriel Dhany


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x