Agung Laksono Restui Ketua DPRD Kabupaten Indramayu Nyabub 2024

1 Agustus 2022, 12:22 WIB
Ketua Dewan Pakar DPP Partai Golkar Agung Laksono silaturahmi ke Kantor DPD Golkar Indramayu /M Kemal

KLIK CIAYUMAJAKUNING - Ketua Dewan Pakar DPP Partai Golkar Agung Laksono Restui Ketua DPRD Indramayu, Syaefudin maju menjadi calon Bupati pada Pilkada 2024 nanti.

Hal tersebut disampaikan Agung Laksono setelah melihat langsung aspirasi spontanitas dari para kader dan tokoh masyarakat di Kabupaten Indramayu untuk Syaefudin selaku Ketua DPD Partai Golkar Indramayu.

Agung Laksono mengatakan, sikap spontanitas tersebut sebagai bentuk ketulusan masyarakat yang ingin Syaefudin maju menjadi Bupati Indramayu selanjutnya.

Baca Juga: Jelang Pemilu, Partai Golkar Gelar Silaturahmi dengan Kader

"Aspirasi ini muncul secara spontan dan ini harus kita hargai. Karena the real spontan seperti ini murni tanpa ada titipan apapun dan mungkin ini yang terbaik," ujar dia saat melakukan silaturahmi di DPD Partai Golkar Indramayu, Minggu 31 Juli 2022.

Dalam hal ini, Agung Laksono menilai sosok Syaefudin layak untuk dicalonkan menjadi calon Bupati selanjutnya.

Meski demikian, sebagai salah satu partai besar. Partai Golkar juga memiliki mekanisme yang perlu ditempuh.

Baca Juga: Patric Gil Ternyata Mengidolakan Sosok Legenda Lazio yang Satu Ini

Jika aspirasi tersebut benar-benar diinginkan masyarakat, pihaknya juga meminta agar seluruh kader bisa mengawal aspirasi tersebut sampai benar-benar disahkan sebagaimana regulasi yang sudah diatur.

"Dan, kalau kemudian aspirasi yang disampaikan para kader dengan menyetujui Syaefudin sebagai calon bupati, ya tinggal disahkan nanti pada waktunya. Karena forum tadi bukan forum yang menentukan, mekanismenya," ujar dia.

Pada kesempatan itu, tokoh nasional yang juga menjabat sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Watimpres) RI itu datang bersama Anggota DPR RI Dave Akbarsyah Fikarno, berserta jajarannya.

Baca Juga: Pembangunan Wisata Cikabon Kabupaten Cirebon Tunggu Perizinan

Kedatangan mereka pun langsung disambut oleh ratusan pengurus dan kader di DPD Partai Golkar Indramayu.

Agung Laksono menyampaikan, selain melakukan kunjungan saat Rapat Kerja Daerah (Rakerda) maupun Musyawarah Daerah (Musda), kegiatan silaturahmi seperti sekarang ini sangat perlu dilakukan.

"Artinya kita jadi bisa berbincang-bincang dengan suasana yang lebih santai, tapi banyak yang bisa kita peroleh," ujar dia kepada di DPD Partai Golkar Indramayu.

Baca Juga: Azis Gelorakan Semangat Cirebon Ngobeng Yuh Ungkapkan Terkendalinya Inflasi dan Peningkatan IPM

Agung Laksono mengatakan, dengan silaturahmi tersebut informasi yang menjadi isu-isu atau pembahasan di internal partai bisa cepat tersampaikan kepada para kader.

Di sisi lain, dengan silaturahmi, ia juga menilai bisa memperkokoh persatuan dan kesatuan para kader di tubuh Partai Golkar.

Silaturahmi ini pun sebagai ajang untuk menambah lagi semangat para kader dalam menghadapi Pemilu 2024.

Baca Juga: Lazio Sudah Sepakat Soal Komisi Agen, Provedel Siap Mendarat di Roma

"Sebelumnya saya juga melakukan hal yang sama kemarin di Cirebon dan daerah lainnya di provinsi lain," ujar dia.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Indramayu, Syaefudin mengatakan pihaknya mengaku sangat senang bisa dikunjungi langsung oleh Agung Laksono.

Disampaikan Syaefudin, pada kesempatan itu banyak pesan yang disampaikan Agung Laksono.

Baca Juga: Affiati Jalankan Tugas Terakhir Sebagai Ketua DPRD Kota Cirebon

Agung Laksono diketahui juga turut mengapresiasi sejumlah persiapan yang sudah dilakukan Partai Golkar Indramayu menjelang Pemilu 2024 nanti.

"Tentu kami merasa bangga dan ini menjadi motivasi kami untuk bisa mengembalikan kemenangan Partai Golkar di Indramayu," ucapnya.

Sementara itu, saat disinggung mengenai dukungan maju pilbup, Syaefudin menyampaikan, sebagai kader, dirinya siap melaksanakan apapu perintah dari partai,Termasuk maju dalam Pilkada 2024 nanti.

"Apapun perintahnya, jadi saya selalu siap. Dan ingat, Golkar tidak krisis kader, banyak kader. Dan jika pak Agung mendukung kepada saya ya tentu hal yang wajar," pungkasnya.***

Editor: M. Kemal

Sumber: Reportase

Tags

Terkini

Terpopuler