PSGJ Gelar Cirebon Glory Trofeo, Upaya Persiapan Tim Hadapi Liga 3 Seri 2

- 5 Agustus 2022, 06:11 WIB
Ketua Umum PSGJ Kombes Pol H Imam Saputra SIK MSi sedang pimpin rapat persiapan Cirebon Glory Trofeo yang akan diselenggarakan pada Sabtu 6 Agustus 2022 mendatang.
Ketua Umum PSGJ Kombes Pol H Imam Saputra SIK MSi sedang pimpin rapat persiapan Cirebon Glory Trofeo yang akan diselenggarakan pada Sabtu 6 Agustus 2022 mendatang. /Marga Ajani Nawa/PSGJ

KLIK CIAYUMAJAKUNING – Persatuan Sepakbola Gunung Jati (PSGJ) berencana akan menggelar Cirebon Glory Trofeo di Stadion Utama Bima Kota Cirebon, Sabtu 6 Agustus 2022 mendatang.

Cirebon Glory Trofeo ini adalah upaya persiapan PSGJ dalam menghadapi kompetisi Liga 3 Seri 2 Jawa Barat, sekaligus meramaikan Hari Jadi Kota Cirebon ke-653.

Dalam gelaran Cirebon Glory Trofeo, PSGJ mengundang tiga klub sepakbola asal Ciayumajakuning, yakni Pesik (Kuningan) Persima (Majalengka), PSIT (Kota Cirebon).

Ketua Umum PSGJ Cirebon, Kombes Pol H Imam Saputra SIK MSi yang menjelaskan, bahwa Cirebon Glory Trofeo sebagai training center (TC) untuk para pemainnya.

Baca Juga: Pemenang Kupon Undian Turnamen Sepak Bola Dompyong Wetan Cup 2022, Berikut Nomor Karcisnya

Sebab, saat ini para pemain membutuhkan sparing patner. Dan pertandingan Trofeo ini merupakan rencananya menggelar turnamen yang menghadirkan klub-klub yang ada di Ciayumajakuning.

"Ini memang rencana kami menggelar turnamen dengan menghadirkan klub sepak bola yang ada di Ciayumajakuning," ujar Imam.

Dalam rangka menyambut trofeo dan Liga 3 Seri 2 Jawa Barat, timnya perlu membangun konsolidasi dan kekompakan.

"Ini langkah kita untuk mempersiapkan tim agar lebih baik lagi lewat pertandingan-pertandingan yang digelar. Dan utamanya memperkuat hubungan silaturahmi klub-klub yang ada di Cirebon Raya," ujarnya.

Baca Juga: Karya Bhakti TNI Akan Benahi Banjir di Cirebon Timur

Halaman:

Editor: Marga Ajani Nawa

Sumber: Reportase


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah