Peninggalan Era Megalitikum Ada di Gunung Haur Majalengka, Cocok untuk Eduwisata

- 12 Agustus 2022, 11:16 WIB
Tumpukan batu lancip peninggalan sejarah, yang berada di Gunung Haur Majalengka
Tumpukan batu lancip peninggalan sejarah, yang berada di Gunung Haur Majalengka /M Kemal/

KLIK CIAYUMAJAKUNING – Jejak peninggalan sejarah era jaman batu megalitikum terdapat di Kabupaten Majalengka.

Peninggalan era megalitikum tersebut lebih tepatnya terletak di Gunung Haur Kecamatan Majalengka.

Pada puncak Gunung Haur terdapat susunan batu-batu dan meja tempat pertemuan rapat era megalitikum.

Susunan batu yang diduga kuat merupakan sisa peradaban megalitikum dan ada makam Raja atau Kuwu Sindangkasih abad ke-16 an ini menarik untuk dijadikan penelitian. 

Baca Juga: Festival Pekalipan Bakal Jadi Icon Baru di Kota Cirebon

Ketua Group Madjalengka Baheula (Grumala) Nana Rohmana mengatakan, berdasarkan penelusurannya untuk mendokumentasikan jejak-jejak sejarah yang ada di Kabupaten Majalengka, pihaknya menemukan ada jejak megalitikum di Gunung Haur ini.

"Ada batu seperti meja dan susunan lantainya, terus ada juga batu satangtung atau batu yang diberdirikan. Ini jelas kuat dugaaan tempat berkumpulnya orang zaman dulu," ungkapnya, Kamis 11 Agustus 2022.

Pria yang akrab disapa Mang Naro menambahkan, di puncak Gunung Haur Majalengka ini terdapat makam kuno. Ada yang menyebut yakni makam Mbah Kalang Bentang. 

Baca Juga: Penentuan Formasi PPPK, Dilihat Kemampuan Anggaran

"Ada yang menyebut itu makam Kuwu atau Raja Sindangkasih Majalengka. Kami jalan kaki kira-kira setengah jam dari bawah di Blok Dukuh Hurip," ucapnya.

Halaman:

Editor: M. Kemal

Sumber: Reportase


Tags

Terkait

Terkini

x