Malam 1 Suro, Mahluk Gaib Sangat Dekat dengan Manusia, Hindari Kegiatan Ini

- 29 Juli 2022, 19:51 WIB
Ilustrasi. Malam satu suro, mahluk gaib sangat dekat, hindari kegiatan ini.
Ilustrasi. Malam satu suro, mahluk gaib sangat dekat, hindari kegiatan ini. /

KLIK CIAYUMAJAKUNING - Malam 1 suro bagi masyarakat Jawa, sangat identik dengan aura mistis yang begitu kental.

Malam 1 suro sering juga disebut dengan malam pergantian tahun baru Hijriyah.

Jika merujuk pada penanggalan Hijriah, Tahun Baru Islam 2022 (1 Muharram 1444 Hijriah) akan jatuh pada 31 Juli 2022, maka malam 1 suro akan terjadi pada Sabtu, 30 Juli 2022.

Konon pada malam tersebut, makhluk-makhluk halus akan diakumulasi dalam satu waktu sehingga sering disebut juga sebagai 'lebarannya' makhluk gaib.

Baca Juga: Twibbon 1 Muharram 1444 Hijriyah dengan Tampilan Menarik

Di saat malam 1 suro dikabarkan, makhluk gaib akan berada sangat dekat dengan manusia.

Menurut masyarakat Indonesia khususnya Jawa, jelang malam 1 suro ada beberapa pantangan yang harus diperhatikan oleh masyarakat.

Pasalnya, masyarakat Jawa percaya di malam satu suro banyak terdapat pantangan yang tak boleh dilanggar jika tak ingin mendapatkan sial.

Lantas apa saja pantangan yang tak boleh dilakukan pada saat malam satu suro tersebut?

Dikutip dari Pikiran-Rakyat.com, berikut adalah 5 pantangan yang tak boleh dilanggar di saat malam satu suro berlangsung:

Baca Juga: Jatuh Talak Ketika Suami Marah Belum Tentu Sah, Berikut Pandangan Ulama

Pindah Rumah

Saat malam satu suro, masyarakat dilarang untuk melakukan aktivitas pindah rumah.

Pasalnya, sebagian masyarakat masih percaya bahwa bulan suro merupakan bulan yang buruk sehingga tak diperbolehkan menggelar berbagai pesta hajatan.

Melakukan Perjalanan Jauh

Sesuai dengan penjelasan di atas, bepergian jarak jauh juga tak dianjurkan dilakukan saat malam 1 suro.

Apalagi mengingat malam satu suro merupakan tempat akumulasi makhluk halus. Tak heran orang-orang di Jawa sana melarang anaknya untuk keluar pada malam satu suro.

Baca Juga: 5 Ciri Orang Terkena Ilmu Pelet, Salah Satunya Mati Rasa

Tak Boleh Mengadakan Pesta

Karena bulan suro dianggap bulan yang buruk, maka dianjurkan bagi masyarakat untuk tak menggelar pesta di saat tersebut.

Berdasarkan kepercayaan orang Jawa mengadakan pernikahan pada bulan Suro dipercaya akan mengundang kesialan kepada kedua belah keluarga pengantin.

Alasan dilarangnya pesta hajatan diadakan pada bulan Suro karena dianggap menyaingi ritual keraton, yang dirasa sepi dan tak lagi menimbulkan aura keramat.

Baca Juga: Memiliki Amal Baik Segudang, Belum Jaminan Masuk Surga, Buya Yahya Ungkap Penyebab

Makhluk Halus Bergentayangan

Pada malam 1 suro, dipercaya akan menjadi akumulasi seluruh makhluk halus.

Konon di malam itu, makhluk-makhluk gaib dalam berbagai wujud dan bentuk akan datang sehingga bisa disebut sebagai pesta dan lebarannya makhluk gaib.

Tak Boleh Bicara ‘Tapa Bisu’

Ritual yang biasa dilakukan pada 1 Suro adalah Tapa Bisu. Ritual Tapa Bisu ini dilakukan dengan cara mengelilingi benteng Keraton Yogyakarta dan pada saat melakukan ritual tak boleh berbicara sepatah kata apapun.

Kegiatan seperti makan, minum, merokok juga sangat dilarang untuk dilakukan saat ritual ini berlangsung.

Disclaimer: Artikel ini pertamakali tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul "5 Pantangan Tak Boleh Dilakukan saat Malam Satu Suro 2022, Konon Erat Berkaitan dengan Makhluk Gaib" ***

Editor: Fazriel Dhany

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah