Resep Sate Sapi Bumbu Kacang Enak, Gampang Bikinnya Tanpa Ribet

- 22 Juni 2022, 21:00 WIB
Sate Daging Sapi.
Sate Daging Sapi. /iStockphoto

KLIKCIAYUMAJAKUNING -Sebentar lagi memasuki bulan Dzulhijjah. Bulan tersebut identik dengan Hari Raya Kurban atau Idul Adha. Akan banyak daging sapi, kambing, atau kerbau. Resep sate banyak dicari. Berikut resepnya.

Resep sate sapi atau kambing, atau kerbau, sama saja enaknya. Hal itu jika dimasak dengan cara yang benar.

Resep sate harus dibumbui sebelum dibakar. Dilengkapi dengan saus kacang dan jeruk limau hingga rasanya gurih sedap.

Sate sapi memang tak sepopuler sate kambing. Terutama karena sate sapi lebih mahal dari sate kambing. Meskipun teksturnya sedikit keras tetapi rasanya tak kalah enak dengan sate kambing.

Baca Juga: Di Tanggal ini, Dewi Perssik Menghadapi Sidang Cerai Talak dari Suami

Sate sapi di Jawa yang terkenal adalah sate manis dan sate maranggi. Sate sapi juga enak dilumuri bumbu kemudian dibakar sehingga rasanya lebih gurih. Bisa disajikan dengan sambal kecap atau saus kacang.

Jika mendapatkan daging sapi Idul Adha, apalagi bagian has dalam, meskipun sedikit, bagian daging ini paling enak dibuat sate. Diberi bumbu dan disajikan dengan bumbu kacang sangat enak. Resep dan tips membuatnya bisa dicontek di bawah ini.

 Baca Juga: AC Monza Resmi Dapatkan Bek Veteran Inter Milan Andrea Ranocchia Secara Gratis

Resep Sate Sapi Bumbu Kacang

Total Waktu Penyajian : 60 Menit

Untuk Penyajian : 6 Porsi

Judul Resep : Sate Sapi Bumbu Kacang

Kategori : lauk

Masakan : daging sapi

Durasi Persiapan : 30 Menit

Durasi Masakan : 30 Menit

Total Durasi : 60 Menit

 Baca Juga: AC Monza Selangkah Lagi Mendapatkan Kiper Alessio Cragno dari Cagliari

Bahan :

500 g daging has dalam sapi

3 sdm minyak sayur

Tusuk sate

 

Bumbu Halus:

3 siung bawang putih

1 sdt ketumbar

1/2 sdt merica butiran

2 sdm bawang merah goreng

1 sdt gula pasir

2 sdt garam

 Baca Juga: Di Tanggerang Dicari Massa, Yusuf Mansur Malah Bersiap Terbang ke Mesir

Bumbu Kacang:

250 ml air

2 buah jeruk limau

 

Haluskan:

10 g gula merah

50 g kacang tanah goreng

1 siung bawang putih

2 buah cabe merah keriting

1 sdt garam

 

Cara Membuat Sate Sapi Bumbu Kacang:

-Potong-potong daging sapi melintang serat lalu potong ukuran 2x2 cm.

-Aduk potongan daging dengan Bumbu Halus dan minyak hingga rata. Diamkan selama 30 menit.

-Tusuki tiap 3-4 potong daging dengan tusuk sate.

-Bakar sate di atas bara api sambil balik-balik hingga matang kedua sisinya lalu angkat.

-Bumbu Kacang: Campur bumbu halus dengan air, masak sebentar hingga agak kental lalu angkat.

-Kucuri air jeruk limau, aduk rata. Biarkan hingga dingin.

-Sajikan sate sapi hangat dengan Bumbu Kacang.

 Baca Juga: Ibadah Qurban Saat Idul Adha Adalah Amalan yang Cintai Allah SWT, Berikut Penjelasannya

Tips membuat sate sapi bumbu kacang:

  1. Untuk mendapatkan sate sapi yang empuk juicy, pakailah daging sapi bagian has dalam. Agar rasanya lebih gurih, sate bisa diselingi 1 potong lemak di bagian tengah.
  2. Gunakan tusuk sate bambu yang agak besar dan pipih agar daging tak mudah gosong.
  3. Makin lama sate berbumbu didiamkan rasa bumbunya makin meresap.***

Editor: Bandhunir Bagas

Sumber: Food


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah