Orang Kaya Raya, Penguasa Abu Dhabi Meninggal Dunia, Bagaimana Bentuk Makamnya?

- 17 Mei 2022, 16:12 WIB
Makam Presiden UAE  Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan yang meninggal dunia pada Jumat 13 Mei 2022.
Makam Presiden UAE Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan yang meninggal dunia pada Jumat 13 Mei 2022. /WAG/

KLIKCIAYUMAJAKUNING – Kabar duka menerpa Abu Dhabi pada 13 Mei 2022 lalu. Presiden Uni Emirat Arab (UAE) Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan meninggal dunia. Presiden UAE meninggal pada usia 73 tahun. Bagaimana bentuk makamnya?

Proses pemakaman berlangsung khidmat. Putra Mahkota Abu Dhabi Sheikh Mohammed bin Zayed Al Nahyan dan Wakil Perdana Menteri dan Menteri Urusan Kepresidenan UEA Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan membawa jenazah mendiang Presiden UAE Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan saat pemakaman. Bagaimana bentuk makamnya?

"Kementerian Kepresidenan mengumumkan 40 hari berkabung dengan bendera setengah tiang, tiga hari penutupan kementerian dan entitas resmi di tingkat federal dan lokal dan sektor swasta," tulis Kementerian Kepresidenan melalui Twitter.

Baca Juga: SERAM! Kisah Bidan Susi Bantu Proses Persalinan Mahluk Halus

Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan memiliki puluhan anak dan cucu, ribuan pengawal, ratusan dollar dan miliar uang, puluhan mobil mewah, dan gedung-gedung tertinggi di dunia. Setelah dia tiada, dunia tak memberinya apa-apa, kecuali hanya sebidang tanah seluas 2x1 meter untuk menguburnya.

Baca Juga: Mampu Melihat Hal-Hal Mistis? Bisa Jadi Anda Termasuk Pemilik Tulang Wangi

Sheikh Khalifa jarang terlihat di depan umum sejak menderita stroke pada 2014. Dia dan saudaranya, Putra Mahkota Abu Dhabi Mohammed bin Zayed (dikenal sebagai MBZ) dipandang sebagai penguasa de facto dan pembuat keputusan keputusan kebijakan luar negeri negara itu. UAE misalnya memutuskan bergabung dengan perang yang dipimpin Arab Saudi di Yaman dan mempelopori embargo terhadap negara tetangga Qatar dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Juga: Novi dan SBH Klaim Peroleh Dukungan, Persaingan Calon Ketua DPC Demokrat Kota Cirebon Menghangat

Menurut MBZ, meninggalnya Sheikh Klalifa bin Zayed adalah bagi Uni Emirat Arab. “UAE telah kehilangan putra dan pemimpinnya yang saleh," katanya di Twitter.***

Editor: Bandhunir Bagas

Sumber: uaemoments.com


Tags

Terkini

x