BAPPEDA Litbang dan LPPM Unwir Sampaikan Laporan Akhir Kajian ILPN

- 16 September 2022, 17:00 WIB
BAPPEDA Litbang dan LPPM Unwir sampaikan Laporan Akhir Kajian Indramayu Lumbung Pangan Nasional (ILPN)
BAPPEDA Litbang dan LPPM Unwir sampaikan Laporan Akhir Kajian Indramayu Lumbung Pangan Nasional (ILPN) /

KLIK CIAYUMAJAKUNING- Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (BAPPEDA-Litbang) Kabupaten Indramayu dan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Wiralodra (Unwir) Indramayu sampaikan Laporan Akhir Kajian Indramayu Lumbung Pangan Nasional (ILPN), yang dilaksnakan di Ruang Ki Sidum Setda Indramayu, Selasa (13/9/2022).

Kepala BAPPEDA-Litbang Kabupaten Indramayu Iin Indrayati mengatakan, Indramayu memiliki potensi di berbagai bidang baik pertanian, peternakan, holtikultura dan perikanan hingga palawija sehingga selaras dengan nawacita Indonesia Lumbung Pangan Nasional.

“ILPN merupakan komitmen kita bersama menjadikan Indramayu sebagai Lumbung Pangan Nasional, karena memang dilihat dari potensi dan Sumber Daya Alamnya,” katanya.

Indramayu sangat memungkinkan menjadi Lumbung Pangan Nasional, dan ini merupakan dukungan terhadap nawacita nasional, bahwa Indonesia menuju lumbung pangan nasional. 

Bahkan Indramayu inginnya bukan hanya lumbung pangan nasional tetap sudah mendunia karena memang kita ini penghasil beras terbesar dan kemarin baru saja mendapatkan penghargaan.

“Kemudian produksi ikan yang juga terbesar sebagai pemasok di Jawa Barat dan ini memungkinkan kita untuk menjadi lumbung pangan dan untuk menuju ke arah tersebut kita perlu tahapan atau proses yang harus menjadi komitmen kita bersama dan juga menempuh caranya seperti apa,” tambahnya.

Menurut Iin, kajian LPPM Unwir Indramayu sangatlah penting untuk Indramayu dan memang karena saat ini wilayah utara atau timur laut Provinsi Jabar yang meliputi tujuh daerah termasuk Indramayu dalam penguatan investasi.

Diharapkan Iin Indrayati, melalui kajian ini upaya Indramayu sebagai Lumbung Pangan Nasional dapat diwujudkan dan wilayah peruntukan industri di Indramayu semakin nyata.

Sehingga menjadi kebanggaan bersama masyarakat Indramayu. Dalam hal ini keduanya terus diupayakan oleh pemerintah daerah bersama stakeholder terkait.

“Kondisi ini menjadi kebanggan tersendiri buat Indramayu dan mudah-mudahan kajian dalam kesempatan ini bisa mewakili semua stakeholder yang ada di Kabupaten Indramayu sehingga kita bisa mencapai semua dengan tahapan dan proses yang benar dan bersungguh-sungguh untuk dilaksanakan,” harapannya.

Halaman:

Editor: M. Kemal


Tags

Terkini