Ikut Turnamen Sepakbola Terbuka Desa Dompyong Wetan, United Cirtim Targetkan Juara

- 30 Juni 2022, 22:30 WIB
United Cirtim targetkan juara dalam turnamen terbuka sepakbola di Desa Dompyong Wetan, Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon
United Cirtim targetkan juara dalam turnamen terbuka sepakbola di Desa Dompyong Wetan, Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon /Cirtim United

KLIK CIAYUMAJAKUNING – Turnamen terbuka sepakbola dan Vaksinasi (1, 2, 3) Memperingati HUT RI Ke-77 Tahun 2022, Desa Dompyong Wetan, Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon akan berlangsung sebulan lagi.

Turnamen terbuka sepakbola di Desa Dompyong Wetan tersebut digelar pada 30 Juli hingga 31 Agustus 2022.

Lokasi turnamen terbuka sepakbola di Desa Dompyong Wetan bertempat di lapangan sepak bola Puser Bumi Sport Center (PBSC).

Dalam turnamen terbuka sepakbola di Desa Dompyong Wetan, seluruh tim yang ada di wilayah Kabupaten Cirebon dan sekitarnya diundang untuk ikut serta.

Baca Juga: Al Jabbar FC Siap Bertarung di Turnamen Terbuka Desa Dompyong Wetan

Salah satu tim yang akan berpartisipasi dalam turnamen tersebut adalah adalah United Cirtim.

Tim ini merupakan kumpulan para pemain sepakbola semi profesional yang berasal dari wilayah Kabupaten Cirebon wilayah Timur.

Menurut official tim United Cirtim, Wahidin bahwa dalam turnamen ini sudah menyiapkan skuadnya jauh-jauh hari. “Kami sangat siap mengikuti even ini,” tuturnya.

Bahkan, pihaknya sudah memilih para pemain yang akan diturunkan dalam even yang berlangsung selama 1 bulan ini.

Baca Juga: Indonesia Punya 3 Provinsi Baru, Berikut Ini Daftar Nama Keseluruhan

Halaman:

Editor: Marga Ajani Nawa

Sumber: Reportase


Tags

Terkait

Terkini