Kabar Cristiano Ronaldo ke AS Roma Makin Kencang, Bayern Munchen Ikut-ikutan Tertarik

- 27 Juni 2022, 06:00 WIB
Isu kepindahan megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo  pada musim panas ini makin santer terdengar.
Isu kepindahan megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo pada musim panas ini makin santer terdengar. /Manchester United

KLIKCIAYUMAJAKUNING - Cristiano Ronaldo viral akan merapat ke AS Roma. Pemain Manchester United tersebut jadi perbincangan pada bursa transfer musim panas.

Akibatnya, berita tersebut makin menjadi-jadi. Cristiano Ronaldo diminati juga oleh Bayern Munchen. Kini, Cristiano Ronaldo masuk incaran AS Roma, yang sedang mempersiapkan diri jelang kompetisi.

Nasib Cristiano Ronaldo memang banyak spekulasi di Manchester United. Cristiano Ronaldo dianggap redup bersama Manchester United.

Padahal, Cristiano Ronaldo mampu mencetak 24 gol di semua kompetisi. Sayang, Cristiano Ronaldo tidak bisa memberikan trofi bagi Manchester United.

Baca Juga: Jadi Kapolsek Gebang, Acep Anda Bakal Sering Temui Masyarakat, Edukasi Para Pemuda

Yang lebih sial adalah, Cristiano Ronaldo finis keenam di Premier League. Tersingkir dari Liga Champions, Piala FA, dan Piala Liga Inggris.

Jebloknya hasil yang dicapai MU membuat Cristiano Ronaldo dikabarkan ingin hengkang. Bayern Munchen awalnya dikabarkan menjadi klub yang berpotensi menggaetnya. Bayern Munchen dikabarkan menyiapkan Ronaldo sebagai calon pengganti Robert Lewandowski.

Bayern kemudian membantah rumor itu, namun tak meredupkan isu transfer Ronaldo. Sebab, ada AS Roma yang kabarnya juga tertarik merekrutnya.

AS Roma kabarnya siap mati-matian mengejar Ronaldo. Penyerang asal Portugal itu bakal bereuni dengan Jose Mourinho jika mau gabung Giallorossi.

Halaman:

Editor: Bandhunir Bagas

Sumber: Transfermarkt


Tags

Terkini