Presiden Lazio Bertemu CEO Atalanta dan Bos Verona di Milan, Bahas Apa ya?

- 7 Juni 2022, 22:39 WIB
Presiden Lazio, Claudio Lotito bersama Maurizio Sarri dalam sebuah acara makan malam pada momen Natal bersama seluruh tim
Presiden Lazio, Claudio Lotito bersama Maurizio Sarri dalam sebuah acara makan malam pada momen Natal bersama seluruh tim /Twitter/@OfficialSSLazio

KLIK CIAYUMAJAKUNING – Presiden Lazio, Claudio Lotito Selasa 7 Juni 2022 terbang langsung ke Milan.

Sejumlah agenda pertemuan akan Presiden Lazio lakukan, seperti pertemuan Liga Serie A.

Termasuk, Presiden Lazio kemuningkan besar akan melakukan pertemuan dengan CEO Atalanta Luca Percassi dan Presiden Verona Maurizio Setti.

Menurut laporan Corriere dello Sport, Claudio Lotito Presiden Lazio akan membahas Marco Carnesecchi dan Nicolo Casale.

Hingga saat ini, belum ada kesepakatan Lazio dan Atalanta mengenai perekrutan kiper Marco Carnesecchi, baik dari segi skema pembelian maupun harga.

Baca Juga: Lazio Harus Lepas Accerbi Untuk Dapatkan Romagnoli, Inter dan Juventus Berminat Tampung Bek Biancocelesti

Awalnya, Le Aquile mencoba menawarkan skema peminjaman berdurasi setahun dengan kewajiban untuk menebusnya pada tahun berikutnya seharga 10 juta Euro.

Namun, tawaran tersebut ditolak oleh Atalanta. Klub yang bermarkas di Kota Bergamo ini meminta 15 Juta Euro atau tawaran paling rendah sebesar 12 juta Euro.

Jika berbagai skema benar-benar buntu, maka kiper Empoli, Guglielmo Vicario akan menjadi alternatif  buat Gli Aquilotti.

Sementara, untuk Nicolo Casale, Lotito dan Setti sudah sering berbicara tentang bek tersebut.

Halaman:

Editor: Marga Ajani Nawa

Sumber: Corriere dello Sport


Tags

Terkait

Terkini