Dilaporkan Atas Dugaan SARA, Holywings Minta Maaf Secara Terbuka

- 24 Juni 2022, 18:00 WIB
Holywings minta maaf
Holywings minta maaf /Instagram @holywingsindonesia

KLIK CIAYUMAJAKUNING - Promosi minuman beralkohol yang dibuat Holywings kepada orang yang bernama 'Muhammad' dan 'Maria', dianggap telah melukai umat Muslim dan Nasrani di Indonesia.

Tim Himpunan Advokat Muda Indonesia, melaporkan Bar Holywings dengan kasus dugaan penistaan agama ke Polda Metro Jaya pada Jumat 24 Juni 2022, dini hari.

Laporan tentang Holywings oleh Tim Himpunan Advokat Muda Indonesia, diunggah Sunan Kalijaga ke akun Instagram miliknya.

"Assalammualaikum Wr. Wb. Saat ini saya bersama tim Himpunan Advokat Muda Indonesia sudah melaporkan adanya dugaan penistaan agama, yang kami duga dilakukan oleh salah satu manajemen kafe yang sedang viral saat ini di media sosial dan media," ujar Sunan Kalijaga dikutip Jumat, 24 Juni 2022.

Baca Juga: Pemerintah Provinsi Jawa Barat Buka Sayembara Desa Digital, Nih Kriteria dan Syaratnya

Sunan Kalijaga menyebutkan, laporan tersebut telah diterima pihak kepolisian.

Dirinya menyayangkan promo minuman alkohol itu, dianggapnya melukai umat Muslim dan Nasrani di Indonesia.

Laporan yang telah dibuat mengarah kepada kasus dugaan penistaan agama ujaran kebencian dan berbau SARA.

“Kami sudah menyampaikan laporan terkait dugaan penistaan agama, yang mana Alhamdulillah laporan sudah diterima dengan dugaan ujaran kebencian dan berbau SARA," tambah Sunan Kalijaga.

Halaman:

Editor: Fazriel Dhany

Sumber: Instagram @holywingsindonesia


Tags

Terkini