Gunung Bromo Berstatus Waspada, Begini Rekomendasi dari PVMBG

- 19 Mei 2022, 02:24 WIB
Inilah foto hasil pengamatan visual Gunung Bromo oleh PVMBG pad Rabu 18 Mei 2022 selama 1x24 jam. Tampak asap tebal keluar dari gunung.
Inilah foto hasil pengamatan visual Gunung Bromo oleh PVMBG pad Rabu 18 Mei 2022 selama 1x24 jam. Tampak asap tebal keluar dari gunung. /PVMBG

KLIK CIAYUMAJAKUNING – Gunung Bromo merupakan salah satu gunung berapi aktif di Pulau Jawa.

Terletak di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Gunung Bromo mempunyai ketinggian 2.329 meter diatas permukaan laut (mdpl).

Meskipun aktif, kawasan Gunung Bromo menjadi salah satu lokasi favorit wisatawan, baik lokal maupun mancanengara.

Kontur kawasannya seperti padang pasir dan kondisi udaranya yang begitu sejuk, menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

Sebagai salah satu gunung api aktif, sejak memasuki abad ke-20, Gunung Bromo sudah meletus 3 kali.

Baca Juga: Tidak Seperti Dea, Pria Ini Hasilkan 1 Juta Dolar Lebih di OnlyFans Tanpa Memposting Konten Dewasa, Kok Bisa?

Dari tiga kali Meletus, masing-masing memiliki ciri dan karakteristik. Maka, letusan di Kawah Bromo tidak bisa ditebak.

Melansir dari wisatabromo.com, Gunung Bromo pernah meletus paling dasyat pada tahun 1974, sehingga banyak memakan korban jiwa.

Pada tahun 2004, Gunung yang namanya diambil dari bahasa Sansekerta yaitu Brahma, pernah erupsi.

Tapi, erupsinya tidak besar dan hanya memakan waktu 20 menit. Saat itu, memiliki tanda berupa gempa serta tremor yang tidak teratur.

Halaman:

Editor: Marga Ajani Nawa

Sumber: PVMBG


Tags

Terkini