Diskopdagperin Lakukan MoU dengan PT. Pos Cabang Kuningan

- 22 September 2022, 11:51 WIB
Pendatanganan kerjasama Diskopdagperin Kuningan dengan PT. Pos di Aula Diskopdagperin Kuningan
Pendatanganan kerjasama Diskopdagperin Kuningan dengan PT. Pos di Aula Diskopdagperin Kuningan /

KLIK CIAYUMAJAKUNING- Dalam upaya sinergitas Program Kegiatan dan konsistensi komitmen pengembangan konsep Hexahelixnya, Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Kuningan mengadakan Perjanjian Kerjasama atau MoU dengan PT. POS Cabang Kuningan.

Kerjasama tersebut dimaksudkan untuk menjalin hubungan kelembagaan diantara keduanya dengan tujuan mewujudkan pemberdayaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi, pemerataan pendapatan dan pengentasan kemiskinan.

Dalam Kerjasama tersebut, memiliki ruang lingkup diantaranya Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah melalui program kegiatan yang ada pada Kantor Pos Cabang Kuningan.

Kemudian penyediaan lokasi pemasaran produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah Kabupaten Kuningan di Kantor Pos Cabang Kuningan. Lalu Tera Ulang Timbangan yang ada pada Kantor Pos Cabang Kuningan dan Fasilitasi pengiriman Paket atau Surat Dinas.

Kadiskopdagperin Kuningan, U. Kusmana menyampaikan, Perjanjian Kerjasama ini dilaksanakan untuk menjalin hubungan simbiosis mutualis yang tentunya menguntungkan bagi kedua belah pihak dengan upaya kolaborasi aktif, fasilitasi kemudahan dan keberpihakan positif terhadap pemberdayaan Koperasi; UMKM dan Perindustrian, Perdagangan, dan Pengelolaan Pasar.

Di tempat yang sama, Executive Manager Kantor Pos Cabang Kuningan, Acep Rudi Supriadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada Diskopdagperin Kabupaten Kuningan dengan adanya fasilitasi bagi PT POS kedepan, diantaranya melalui kemudahan akses, data, dan informasi Koperasi dan UMKM, fasilitasi Tera Ulang Timbangan melalui UPTD Metrologi Legal, serta Sosialisasi Perlindungan Konsumen melalui BPSK.

“Ini hal yang baik dan mudah-mudahan saling memberikan manfaat bagi kedua belah pihak, mengingat pihaknya akan memberikan pula kerjasama di bidang pelayanan surat dan paket sesuai ketentuan yang berlaku, fasilitasi program kemitraan agen pos bagi UMKM dan penyediaan lokasi pemasaran produk UMKM,” ungkapnya.

Dalam kesempatan ini, hadir pula diantaranya Kepala Bidang Koperasi dan Subkor Tatalaaksana dan Pengembangan, Kepala Bidang Perdagangan, Kabid Pengelolaan Pasar, serta Kepala UPTD Metrologi Legal. Sementara dari Jajaran PT POS Cabang Kuningan dihadiri oleh Supervisor Audit, Supervisor Retail dan Kemitraan, serta Supervisor Penjualan Jasa Keuangan. (*)

Editor: M. Kemal


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x