Pengentasan Pengangguran, Elon Lakukan Perubahan Mindset

- 2 September 2022, 10:49 WIB
Kadisnakertrans Kuningan, Dr. Carlan atau akrab dengan sapaan Elon (sebelah kanan)
Kadisnakertrans Kuningan, Dr. Carlan atau akrab dengan sapaan Elon (sebelah kanan) /

KLIK CIAYUMAJAKUNING- Baru delapan bulan menduduki kursi Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kuningan, Carlan atau akrab dipanggil dengan Elon mampu merubah mindset atau pola pikir untuk pengentaskan pengangguran di Kabupaten Kuningan. 

Menurut Elon, prioritas Dinasker saat ini adalah akselerasi pengentasan pengangguran, cara yang dilakukan bersifat kolaborasi lintas sektor.

Sebagai contoh urusan pengangguran petani dilakukan oleh Dinas ketahanan pangan, pengangguran milenial sama Disporapar, kelompok UMKM oleh Diskopdagperin, dan pelatihan berbasis desa melalui alokasi dana desa, pelatihan sector industry oleh balai Latihan kerja. 

“Itu terobosan yang dilakukan untuk menyelesaikan pengangguran, dan juga ada kerjasama dengan perguruan tinggi itu terkait dengan soal peningkatan kompetensi instruktur dan pendampingan terhadap pelatihan pemberdayaan masyarakat itu menggunakan kampus,” ungkap Elon, Rabu (31/8).

Secara internal, disebutkan Elon, pihaknya melakukan konsolidasi penempatan ruangan kerja, layanan publik, dan penguatan dengan sumber daya yang ada. Dan secara ekternal menjalin kolaborasi dengan berbagai pihak. 

“Kita juga melakukan kerjasama penyaluran tenaga kerja dengan berbagai negara seperti Jepang, Amerika, Singapore, Malaysia, Korea Selatan, dan Eropa. Itu semua sector formal. Tapi mekanismenya dilakukan oleh Badan Penempatan Pekerja Migran Indonesia, kita hanya sosisliasi dan merekrut,” ungkap Elon. 

Dikatakan Elon, yang jelas hari ini ada semangat bahwa menyelesaikan penganguran tidak bermindset tanggungjawab dinasnya saja, karena pengguran diselesaikan secara kolaborasi, karena didata pengguran ada berbagai jenis pengguran, 

“Saya membangun midset tanggungjawab Bersama, dan juga meningkatkan kualitas sumber daya yang ada, karena pengangguran itu berasal dari rendahnya Pendidikan, dan itu menjadi tanggungjawab Bersama,” jelas Elon. (*)

Editor: M. Kemal


Tags

Terkini