Usaha Jasa Fotokopi Sekitar Kampus Masih Eksis

- 3 September 2022, 15:23 WIB
Usaha jasa fotokopi masih tetap eksis, karena dibutuhkan oleh masyarakat
Usaha jasa fotokopi masih tetap eksis, karena dibutuhkan oleh masyarakat /

KLIK CIAYUMAJAKUNING- Bisnis fotokopi termasuk jenis usaha ekonomi yang memberikan sebuah jasa. Meskipun bisnis ini termasuk dalam bisnis jasa yang hanya menjual kertas, tapi utamanya adalah hasil dari penggandaan dokumen. 

Walaupun saat ini, setiap kantor maupun instansi lainnya tak jarang memiliki mesin fotokopi sendiri, namun keberadaan jasa fotokopi masih tetap dibutuhkan.

Maka, penting juga bagi pemiliki usaha fotokopi, untuk memberikan layanan yang prima. Baik dari segi kerapian pengerjaan, kecepatan, maupun keramahan dari pelayannya.

Dilphoto, salah satu usaha fotokopi disekitaran Kampus IAIN Syekh Nurjati Jalan Perjuangan Kota Cirebon, menjadi pilihan bagi mahasiswa, pelajar dan masyarakat yang mebutuhkan jasa fotokopi.

Ratna, pegawai Dilphoto, Kamis (1/9) menyampaikan, usaha fotokopi ini cukup stabil dan selalu ada peningkatan setiap minggunya. 

“Kalau disini meskipun berdekatan dengan Kampus IAIN, tapi pelanggan kita bukan hanya mahasiswa, banyak juga dari sekolah-sekolah, perkantoran dan kampus lainnya. Karena disini kami memberikan harga yang murah dan bersaing,” jelasnya.

Ratna menuturkan, meskipun disekitar Kampus IAIN banyak jasa fotokopi yang menjadi saingannya, hal ini tak membuat tempat usahanya bekerja menjadi sepi.

Yang membedakan dengan yang lainnya, lanjut Ratna, Dilphoto selalu menjaga kualitas layanan. Selain itu layanan selain fotokopi juga tersedia, seperti cetak foto, cetak dokumen, alat tulis dan lainnya.

“Itulah yang membuat kami tetap eksis ditengah persaingan usaha fotokopi yang semakin ketat,” imbuhnya.

Seorang mahasiswa yang menjadi pelanggan Dilphoto, Rahma Sarita (18) mengaku, dirinya seringkali datang ke Dilphoto. Tempatnya yang strategis dekat dengan kampus, juga harganya yang cukup terjangkau.

Halaman:

Editor: M. Kemal


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x