Bupati Cirebon H Imron Lantik Kuwu PAW Suranenggala Lor

- 15 Agustus 2022, 23:44 WIB
Bupati Cirebon, H Imron tengah menyematkan tanda jabatan kepala desa kepada Kuwu Suranenggala Lor
Bupati Cirebon, H Imron tengah menyematkan tanda jabatan kepala desa kepada Kuwu Suranenggala Lor /

KLIK CIAYUMAJAKUNING- Bupati Cirebon, H Imron melantik Sureni menjadi Kuwu Suranenggala Lor saat acara pengambilan sumpah dan pelantikan kuwu Pergantian Antar Waktu (PAW) sisa masa jabatan 2019-2025 di ruang Nyimas Gandasari kantor Setda Kabupaten Cirebon, Jumat (12/8).

Imron mengukapkan, bahwa kuwu harus mampu menjalankan roda pemerintahan desa dengan baik. Pasalnya kuwu menjadi motifator untuk kemanjuan desanya.

"Mari bersama-sama membangun desa, karena jabatan kuwu merupakan amanah yang diberikan masyarakat, sehingga kita harus memberikan yang terbaik untuk masyarakat yang ada di desa," kata Imron. 

Ia menyebut pengambilan sumpah dan pelantikan PAW Kuwu Suranenggala Lor ini merupakan poses yang dilakukan secara musyawarah dengan melakukan pemilihan yang dilakukan oleh perwakilan masyarakat.

"Karena kuwu lamanya meninggal, jadi harus ada musyawarah untuk pengantinya. Sehingga dilakukan pemilihan dari perwakilan masyarakat desa," kata Imron.

Imron berpesan agar kuwu yang baru bisa membawa perubahan yang pesat untuk kemajuan desa. Di era globalisasi ini dibutuhkan pemimpin yang mampu memanfaatkan situasi yang ada untuk kepentingan masyarakat desa.

"Karena pemerintah desa mempunyai tugas penyelenggaraan pemerintah yang disertai dengan hak, wewenang dan kewajiban untuk mengatur dan mengurus sendiri urusan pemerintahan untuk kepentingan masyarakat," ucap Imron.

Lebih lanjut, Imron menjelaskan, di masa pandemi Covid-19 banyak sektor yang memang mengalami dampak yang begitu dirasakan oleh masyarakat. Sehingga butuh kerjasama semua pihak agar bisa kembali pulih.

"Sektor ekonomi yang sangat terasa saat pandemi Covid-19. Sehingga diharapkan kuwu yang baru mampu menghadapi tantangan untuk mewujudkan desa yang mandiri dan maju demi kepentingan masyarakat," harapnya. (*)

Editor: M. Kemal


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah