KPCT Bertemu DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon, Imron: Kami Sambut Baik Ide Pemekaran Ini

- 1 Agustus 2022, 20:45 WIB
KPCT bersama pengurus PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon
KPCT bersama pengurus PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon /Marga Ajani Nawa

KLIK CIAYUMAJAKUNING – Komite Perjuangan Cirebon Timur (KPCT) kembali melakukan safari markas partai politik.

Kali ini, KPCT melakukan silaturahmi dengan pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon.

KPCT diterima dengan baik oleh sejumlah pengurus. Bahkan, diterima langsung Ketua DPC PDI Perjuangan yang sekaligus Bupati Cirebon Drs H Imron MAg.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77

Dalam silaturahmi kali ini, KPCT kembali menyampaikan pemaparannya terkait keinginan dan apirasi masyarakat Kabupaten Cirebon di wilayah timur.

Sejatinya, aspirasi masyarakat Kabupaten Cirebon di wilayah timur untuk memekarkan diri, karena ingin mendapatkan pelayanan publik yang lebih baik.

Sebab, dengan luasnya wilayah Kabupaten Cirebon dengan 40 kecamatan dan 424 desa serta kelurahan, membuat pembangunan tidak merata.

Baca Juga: 3 Hari Hilang Kontak, Polda Jateng Telusuri Keberadaan Pimred Kabar Tegal

Apalagi, keterbatasan anggaran di lingkup pemerintahan Kabupaten Cirebon, menjadikan pelayanan publik, ekonomi, sosial dan infrastruktur tidak merata.

“Oleh sebab itu, kami daerah dibagi dua saja, sehingga ada pemerataan pembangunan,” ujar Ketua KPCT, H Dade Mustofa BSc.

Halaman:

Editor: Marga Ajani Nawa

Sumber: Reportase


Tags

Terkait

Terkini